FLORENTINE

Ikut demo ADP dapat resep Florentine yg tanpa tepung Florenta.


Ini resepnya :

FLORENTINE

Bahan :
100 gram almond slices
100 gram sunflower seeds
50 gram pumkin seeds
- panggang semua dioven temperatur 150 C, selama 10 menit, api atas bawah

10 gram wijen hitam
10 gram wijen putih
50 gram icing sugar
15 ml air
Vanila cair
2 gram garam 

Cara  Membuatnya :
  • Taruh dibaskom almond slices, sun flower seeds, pumkin seed yg sudah dipanggang. Tambahkan  air, garam, vanili. Aduk jadi satu.
  • Tambahkan icing sugar. Aduk rata, masukkan wijen hitam dan wijen putih . Aduk rata.
  • Setelah semua tercampur rata, masukkan 10 - 12  gram kedalam cetakan diameter 5 Cm. Tekan permukaannya dengan sendok yg diberi air pada punggung sendok.
  • Oven selama 20 menit pada temperatur 150 C , api atas bawah.
  • Angkat. Olesi permukaan florentine  dengan BOS/mentega/margarine
  • Keluarkan florentine dari cetakan. 





Komentar