Rendang

Rendang.  Masakan padang ini sudah menjadi masakan seluruh orang Indonesia. Dari Sabang sampai Merauke ibu-ibu biasa menghidangkannya di meja makan rumahnya. di rumah kita? Tentu saja ada rendang, setidaknya sebulan sekali mama membuatnya karena si kakak pengemar Rendang. Ini resep Rendang yang biasa terhidang di meja makan rumah kami. Yang praktis saja. Pakai bumbu jadi. Insya Allah tetap sehat, tidak pakai pengawet dan enak.




Bahan :
1 Kg daging sapi ( minta saja ke penjualnya daging rendang terus minta potong seperti potongan rendang)
250 g bumbu rendang lengkap dengan  5 daun jeruk dan 2 daun kunyit. Beli di tempat jual bumbu2. Dengan pengalaman kita bisa tahu dimana tempat jual bumbu rendang yang enak di pasar
250 g kentang kecil, cuci bersih
2 mangkuk santan kental dari 2 butir kelapa
5 butir bawang merah dan 4 bawang putih , semua diblender

 Cara membuatnya : 
  1. Masukkan semua bahan ke panci presto. Masak sesuai petunjuk sampai daging agak empuk
  2. Keluarkan dari presto. Masak lagi di api kompor sampai kuah mengental .






Komentar