Pastel Tutup ( versi 2)

Resep ini didapat dari femina jaman baheula bangeet ( thn 1986 ). Variasi lain dari pastel tutup. Yang ini pakai udang. Gak semua orang bisa udangkan?






Bahan :

Kulit/Tutup
500 g kentang, dikukus, dikupas, dihaluskan
2 sdm margarine
2 kuning telur rebus dihaluskan
1 sdm gula 
1/4 sdth pala bubuk
garam


Isi :
3 sdm margarine untuk menumis
1 bawang bombay yang besar dicincang
2 potong dada ayam
2 potong dada ayam, direbus, dipotong kotak kecil. Air rebusannya diambil sebagai kaldu
125 g udang tanpa kulit dipotong 3 
150 g jamur merang diiris tipis ( bisa yang segar, bisa juga yang dari kaleng)
250 g wortel, dikupas diiris kotak kecil
4 sdm kacang polong ( aku tidak pakai, karena tidak ada persediaan di rumah )
50 g soun, direndam , tiriskan, potong-potong 4 cm
2 putih telur rebus diiris persegi
2 potong kekian diiris 1 cm
3 sdm susu kental manis
pala bubuk
garam

Cara membuatnya :
  • Aduk semua bahan tutup jadi satu, sisihkan
  • Isi : Panaskan margarine, tumis bawang bombay sampai harum. Masukkan udang, wortel dan kaldu. Masak setengah matang. Masukkan kekian, pala, susu kental manis, masak sampai matang. Terakhir masukkan soun dan putih telur, angkat.
  • Masukkan dalam wadah tahan panas yang telah diolesi margarine.
  • Masukkan adonan tutup di atasnya, ratakan.
  • Kocok 25 cc susu dengan 1 butir telur. Guyur diatas topping ( tutup ). Taburi dengan parutan keju.
  • Panggang di oven suhu 200 derajat celcius sampai kecoklatan. Angkat.

Komentar