Carrot Cupcake


Bahan:

• 250 gr mentega / margarine

• 250 gr gula kastor

• 6 butir telur ayam ukuran sedang

• 300 wortel, dikupas dan diparut (jangan terlalu kasar)

• 100 gr kenari, panggang sebentar, cincang kasar

• 200 gr tepung terigu

• 1 sdt baking powder

• 1 sdm kulit kayu manis bubuk
. 1 sdth vanili bubuk


Olesan:

• 250 gr cream cheese

• 2 sdm susu kental manis

• 1 sdt vanili bubuk

• 100 gr gula bubuk
. 1 sdm munjung margarine

Kocok semua bahan olesan sampai lembut.


Cara membuat:

1. Kocok mentega, vanili dan gula kastor sampai putih. Masukkan telur satu persatu, kocok hingga mengembang.

2. Ayak tepung terigu bersama baking powder, dan kayu manis. Masukkan sedikit demi sedikit ke dalam adonan telur. Aduk perlahan dan searah dengan sendok kayu sampai rata.

3. Masukkan wortel dan kenari, aduk rata.

4. Tuang adonan ke dalam loyang muffin yang sudah ditaruh cup. Masukkan ke dalam oven yang telah dipanaskan 180°, panggang selama 40 menit. 5. Kalau sudah matang (tes dengan tusuk sate), dinginkan. Olesi dengan bahan olesan.


resep diambil dari sini dengan sedikit modifikasi: http://www.jalankenangan.net/celoteh/

Komentar