Bakso Pakde



Biasanya kalo tidak ada pembantu mamaku bikin makanan yang praktiks saja, diantaranya adalah bakso ini. Resep didapat dari pakdeku yang senang memasak.
Bahan :
3 ruas kaki sapi, bagian yang kecilnya, bukan dengkul, cuci bersih
9 siung bawang putih diulek halus
1 ½ sdm merica halus
1 sdm biji pala halus
Jahe 1 ruas jempol
1 plastik bakso yang enak, biasanya mamaku pakai merek SB
Garam secukupnya
3 liter air
Pelengkap :
- Bakmi kering, cuci, masukkan ke dalam air mendidih, diamkan 2 menit, tiriskan
- Bawang goreng, irisan seledri dan daun bawang
- Kecap
- Sambal : 3 siung bawang putih dan 7 cabe rawit merah diulek, lalu direbus dengan 1 /2 gelas
air sampai matang dan air menyurut.
Cara Membuatnya :
1. Tumis bawang putih dengan 2 sdm minyak sampai harum , masukkan ke panci berisi tulang
kaki sapi dan air 3 liter , jahe dan garam, masak selama 1/ 2 jam.
Matikan api,biarkan hanggat.
2. Keluarkan bagian minyak berwarna kuning dibagian atas kaldu, usahakan sampai bersih.
Buang minyak itu.
3. masak kembali kaldu tulang sapi tadi.
masukkan bakso-bakso yang sudah dicuci bersih ke
dalam kaldu, masukkan merica, bubuk pala. Masak sampai ½ jam. Matikan api.
4. Hidangkan panas dengan pelengkapnya

Komentar