Japanese Cheese Cake




Resep Yasa Boga

Bahan :
50 gram terigu
50 gram maizena
Campur ke dua tepung ini jadi Satu

60 gram margarine
250 gram cheese cream
120 gram whipcream cair/ susu cair

3 kuning telur
1 butir telur

125 gram gula pasir
5 putih telur

1 sdm jeruk lemon kuning
½ sdth parutan kulit jeruk lemon, hati-hati hanya lapisan kulit luarnya saja, jangan terbawa lapisan putihnya, bisa menyebabkan rasa pahit.

Cara membuatnya :

  • Campur cheese cream, margarine dan whip cream , masak dan aduk rata sampai mendidih, matikan api. Dinginkan, tunggu sampai adonan hangat


  • Masukkan campuran tepung dan campuran kuning telur dan telur, kocok sebentar. Masukkan parutan kulit lemon dan air perasan lemon. Aduk rata.


  • Ditempat lain kocok putih telur sambil dikucuri gula sampai kaku, kira-kira 5 menit.


  • Masukkan ½ adonan putih telur ke adonan cheese. Aduk rata.


  • Masukkan adonan di atas ke adonan sisa putih telur, aduk rata lagi


  • Tuangkan adonan ke cetakan yang telah dilapisi mentega dan dialasi kertas roti


  • Panggang dengan cara au ban marie selama 1jam atau sampai 75 menit pada suhu 160-170 C.

Komentar